Brebes – Jum’at (9/3/2012), Koperasi Tani Sehat Brebes mendapat kunjungan GM Program Dompet Dhuafa (DD), Tendy Satrio dan Direktur Pertanian Sehat Indonesia (PSI), Jodi H. Iswanto. Dalam diskusi singkat yang dihadiri ketua dan pengurus koperasi disampaikan perkembangan Koperasi Tani Sehat Brebes yang baru saja melaksakan Rapat Anggota Tahunan tahun kedua.
Koperasi Tani Sehat Brebes sudah berbadan hukum no. 188.4/347/Bh/2010 dan beralamat di Jl. Pramuka RT 08/04 Dusun Curug, Desa Kedungbokor, Kecamatan Larangan, Brebes. Usaha yang dijalankan berupa perdagangan saprotan seperti pupuk, benih, dan lain-lain. Selain juga melayani jasa pembayaran listrik online dan pengembangan unit jasa keuangan syariah.
Antusiasme anggota dan harapan akan kemajuan koperasi merupakan semangat tersendiri bagi Koperasi Tani Sehat Brebes untuk terus berbenah. Kesempatan diskusi tersebut dimanfaatkan oleh pengurus untuk menyampaikan beberapa kendala yang dihadapi dalam menjalankan usaha di koperasi.
GM Program DD memberikan motivasi agar koperasi tetap komit menjalankan sistem syariah dalam pengelolaan koperasi. Perbaikan manajemen terutama sistem administrasi dan keuangan terus ditingkatkan. Dianjurkan juga secara rutin mengirimkan laporan triwulan ke Dinas Koperasi setempat agar bisa menunjukkan eksistensi koperasi.
Direktur PSI juga mengingatkan tentang upaya kreativitas dalam membangun usaha. Jumlah anggota koperasi yang mencapai 200 orang merupakan potensi yang cukup besar. PSI siap melakukan sinergi dan kerjasama dengan Koperasi Tani Sehat. Untuk itu, Koperasi Tani Sehat harus mulai “melakukan”, jangan terlena melihat keberhasilan pihak lain. Karena pada prinsipnya Koperasi Tani Sehat juga memiliki kesempatan untuk berhasil membangun usaha dan menjadi pelopor organisasi yang baik. (jo)